Selasa, 24 September 2013

Bayangkan dan renungkan

Bayangkan dan  renungkan..


Anda miliki sebuah rumah sederhana, lalu satu hari seorang arsitek terkenal datang dan menawarkan sedikit renovasi pada rumah Anda, GRATIS tanpa bayaran sedikitpun.

Oke, Anda tentu setuju dan dengan senang hati membiarkan sang arsitek  melakukan renovasi.
Dalam pikiran Anda, mungkin sang  arsitek akan menambahkan beberapa hiasan di rumah Anda, memperbaiki catnya, dan sedikit memberi desain pemanis bagi rumah Anda.

Tapi, lihat apa yang dia lakukan? Arsitek itu mulai memecahkan kaca-kaca dan keramik lantai rumah Anda, lalu mulai merobohkan beberapa tembok, dan menghancurkan ruang tamu Anda. 
Ia mulai menggali tepat di kamar tidur Anda. Bahkan sepertinya, rumah Anda hampir rata dengan tanah.
"Hey, apa yang kau lakukan?"

Anda mulai komplain dan menggerutu tanpa tahu apa yang sedang terjadi. 
Tetangga Anda mencibir dan mengejek karena sekarang rumah Anda jauh lebih buruk dari rumah mereka.

Anda mulai kehilangan kepercayaan terhadap sang arsitek.

Sampai tiba-tiba, Anda melihat sang arsitek mulai membangun menara di empat penjuru, meluaskan tanahnya sampai beberapa rumah ke belakang Anda, membelinya bagi Anda, membangun empat buah balkon, kolam renang, ruang perjamuan, dan ternyata ia sedang membuatkan Anda sebuah RUMAH MEGAH.

Bagaimana kalau sebuah rumah itu sebagai Hidup Kita?

Apakah Anda sedang meraskan sebuah "perombakan total" saat ini?
 Merasakan "kemunduran yang tiada habisnya" dalam berbagai bidang? Merasakan sebuah "kerusakan" akibat Anda membiarkan Sang Arsitek Agung masuk ke dalam impian Anda dan menghancurkannya? Merasakan orang-orang mulai mengejek dan menghakimi Anda?

Dengar dan yakinilah, "Anda hanya tidak menyadari jika Tuhan sedang membuat ISTANA MEGAH dalam kehidupan Anda".

Satu hal yang tetap perlu Anda lakukan, percaya dan yakinlah!


(Terima kasih untuk "istana megah" yang sedang Kau sediakan bagi kami)

Mawar Merah, 24 September 2013
-cRis't Merdian-